Friday, May 23, 2014

Kerapatan Massa (rho) Fluida

Tujuan:
1.      Mempelajari berlakunya hukum utama hidrostatis dan penggunaannya untuk mengukur kerapatan suatu zat cair.
Dasar teori
Tekanan yang berlaku pada zat cair adalah tekanan hidrostis, yang dipengaruhi oleh kedalamannya. Berdasarkan hal tersebut, dapat dinyatakan bahwa tekanan dalam zat cair di sebabkan oleh gaya gravitasi, yang besarnya tergantung pada kedalamannya. Hal ini menunjukkan bahwa titik-titik yang berada pada kedalaman yang sama mengalami tekanan hidrostatis yang sama pula.
“Tekanan hidrostatis disemua titik yang terletak pada suatu bidang mendatar didalam zat cair yang besarnya sama”
Alat dan bahan       
1.      Air
2.      Fluida (minyak tanah, minyak goreng, dan bensin)
3.      Pipa U
4.      Mistar
Langkah kerja
1.      Menyiapkan pipa u
2.      Memasukkan air kedalam pipa u
3.      Tambahkan minyak goreng pada salah satu pipa
4.      Ukur ketinggian masing-masing zat cair
5.      Hitung kerapatan massa minyak
6.      Tambahkan lagi minyak goreng dan ukur kembali ketinggian masing-masing zat cair serta dihitung kerapatannya. Lakukan penambahan hingga perhitungan sampai 2 kali
7.      Lakukan langkah 2 sampai 6 dengan menggunakan minyak tanah
8.      Lakukan langkah 2 sampai 6 dengan menggunakan bensin
9.      Masukkan data percobaan pada tabel
Tujuan selanjutnya
1.      Membandingkan kerpatan massa dari ketiga fluida tersebut
Hal yang ingin dibuktikan selanjutnya
1.      Berapaun volume benda maka kerapatan massa akan tetap sama

2.      Setiap zat cair mempunya massa jenis berbeda-beda, dan tidak akan sama dengan zat lainnya

No comments:

Post a Comment