Pembahasan
Tekanan
yang berlaku pada zat cair adalah tekanan hidrostis, yang dipengaruhi oleh
kedalamannya. Berdasarkan hal tersebut, dapat dinyatakan bahwa tekanan dalam
zat cair di sebabkan oleh gaya gravitasi, yang besarnya tergantung pada
kedalamannya. Hal ini menunjukkan bahwa titik-titik yang berada pada kedalaman
yang sama mengalami tekanan hidrostatis yang sama pula.
“Tekanan hidrostatis
disemua titik yang terletak pada suatu bidang mendatar didalam zat cair yang
besarnya sama”.
Sesuai percobaan yang telah
kami lakukan, kami dapat mempelajari berlakunya hukum utama hidrostatis dan
penggunaannya untuk mengukur kerapatan suatu zat cair. Dalam hal ini, zat cair
yang telah kami gunakan antara lain minyak tanah, minyak goreng, oli, serta air
sebagai zat pembanding.
Dalam mengukur kerapatan
massa kami menggunakan persamaan
Kami juga dapat mempelajari
bahwa dalam menghitung kerapatan massa suatu fluida kami dapat juga menggunakan
grafik.
Tujuan percobaan yang telah
kami lakukan
1.
Mengitung massa jenis fluida
2.
Membandingkan massa jenis ketiga fluida
Kelemahan
Kami sadar bahwa percobaan yang kami lakukan masih memiliki
banyak kekurangan seperti dalam pengukuran zat cair yang membutuhkan
perhitungan yang lebih akurat lagi dan alat yang kami gunakan masih terbilang
sangat sederhana sehingga hal ini berdampak pada grafik yang kami buat memiliki
kemiringan grafik yang tidak lurus.
Kesimpulan
1.
Massa jenis air lebih besar dari ketiga
fluida yang kami bandingkan dengan air.
2.
Dari percobaan membandingkan ketiga fluida tersebut
dengan air, maka kami menyimpulkan bahwa oli memiliki kerapan massa yang lebih
besar dibandingkan dengan minyak goreng dan minyak tanah.
No comments:
Post a Comment